
SOLO, SMA MUHAMMADIYAH PK KOTTABARAT SURAKARTA —Tahun 2024 SMA Muhammadiyah Program Khusus (PK) Kottabarat Solo merayakan hari jadinya yang kedelapan. Perayaan milad sekolah bertajuk Sewindu Mengabdi, Sewindu Berdikari, Sewindu Menginspirasi ini puncaknya digelar hari Sabtu, 21 September 2024 di Auditorium Sarsito Mangunkoesomo, RRI Solo.
Hadir kurang lebih 500 tamu undangan dari berbagai pihak. Mulai dari alumni, orang tua murid, hingga tokoh-tokoh yang berkontribusi dalam pendirian sekolah. Kegiatan ini berlangsung penuh sukacita, mulai dari penyerahan penghargaaan kepada tokoh-tokoh yang berjasa dalam perkembangan SMA Muhammadiyah PK Kottabarat Solo.
Puncak milad sewindu SMA Muhammadiyah PK ini cukup meriah dengan launching brand sekolah, lagu mars sekolah, majalah sekolah, dan pengukuhan ikatan alumni. Tak lupa diselingi penampilan hiburan dari siswa, guru, alumni, dan guest star.
Tamu undangan semakin haru bahagia saat video kaleidoskop perjalanan SMA Muhammadiyah PK Kottabarat Surakarta diputar di auditorium RRI Surakarta. Upik Mairina, kepala sekolah SMA Muhammadiyah PK Solo, menuturkan pemilihan tajuk sewindu mengabdi, sewindu berdikari, sewindu menginspirasi bukan tanpa alasan.
